News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

241 PPL Ogan Ilir Dilantik

241 PPL Ogan Ilir Dilantik

Ogan Ilir,Srine.Com-Sebanyak 241 orang Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) Pemilihan Gubernur dan Wali Gubernur Sumatera Selatan  tahun 2018 dari 241 Desa/Kelurahan di Kabupaten Ogan Ilir dilantik dan diambil sumpahnya, Rabu (17/1) di Pendopoan Bupati kompleks Perkantoran Tanjung senai,  
         
  Ketua Panwaslu Kabupaten Ogan Ilir, Drs.Idris.SHI menyampaikan, petugas PPL ini akan menjadi perpanjangan tangan dari Panwaslu dan Panwas Kecamatan di tingkat Desa/Kelurahan dalam mengawasi tahapan-tahapan pemilikada Sumsel 2018.


 "Tugas dari PPL sudah didepan mata, karena 2 (dua) tahapan Pemilukada sudah berjalan yakni pemuktahiran data pemilih, dan pendaftaran pasangancalon",Ujarnya saat diwawancarai Srine.Com.

Ditambahkan, seusai pelantikan, seluruh PPL langsung diberikan pembekalan, bimbingan teknis berkenaan tugas-tugas yang sudah dan akan diemban dalam tahapan pemilukada .  

" Pihak-pihak yang terkait dalam penyelenggaraan Pemilukada  senantiasa selalu berkoordinasi untuk mewujudkan pemilukada yang berkualitas dan berintegritas,"harapnya.
         
Sementara,  Bupati Ogan Ilir Ilyas Panji Alam dalam sambutannya meminta agar Panwaslu harus bersinergi dengan TNI dan Polri,bekerja yang baik dan cermat  memiliki tugas untuk mengawasi seluruh tahapan penyelenggaraan pemilu, menindaklanjuti seluruh laporan dan temuan kepada instansi yang berwenang yang bukan merupakan kewenangannya.

Hal tersebut adalah tugas yang sangat berat sehingga diperlukan personil yang tangguh agar mampu menghasilkan pemimpin yang berkualitas melalui proses yang berintegritas.

 “Pengawas pemilu hendaknya bertindak berdasarkan kepastian hukum demi tegaknya demokrasi serta pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur secara langsung umum bebas rahasia serta jujur dan adil,” jelasnya.

Terpisah,Ketua Bawaslu  Sumsel Junaidi SE.Msi  mengharapkan dalam pemilukada yang digelar secara serentak ini, PPL agar melaksanakan tugas dengan hati dan kejujuran. “Dengan mengawal pemilu dengan baik akan menanamkan nilai moralitas dan kejujuran berdemokrasi,” tambahnya.(hnd)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar