News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Marakan HKN ke 54, PMI OKI Gelar Aksi Donor Darah

Marakan HKN ke 54, PMI OKI Gelar Aksi Donor Darah

Kayuagung, SRINE. Com-Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke 54 tahun 2018, Palang Merah Indonesia Cabang Kota Kayuagung Kabupaten OKI Sumatera Selatan menggelar donor darah gratis untuk warga serta seluruh instansi di lingkup Kota Kayuagung dan sekitarnya sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Sekretaris PMI OKI, Sirni mengatakan, bahwa pendonoran darah secara gratis yang digelar oleh Palang Merah Indonesa (PMI) Cabang Kota Kayuagung, di Halaman Kantor Dinkes OKI untuk warga dan juga seluruh instansi yang ada di lingkup Kota Kayuagung dan sekitarnya. Selain untuk menambah stok darah di PMI OKI, sekaligus acara ini juga sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama.

" Acara yang digelar di halaman Kantor Dinas Kesehatan OKI ini juga dalam rangka memperingati rangkaian Hari Kesehatan Nasional ke 54 yang tepat jatuh pada tanggal 12 Nopember kemarin. Kalau untuk saat ini sudah ada 27 pendonor yang sudah mendonorkan darah dan kemungkinan akan bertambah lagi, kami akan terus melayani calon pendonor yang akan mendonorkan darahnya," ujarnya

Sirni menambahkan, dari kegiatan donor darah tersebut diharapkan mampu menghimpun sebanyak 60 kantong darah untuk menambah stok darah di Palang Merah Indonesia di Kabupaten OKI, tutupnya.(Nil)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar