News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

PT Bintang Toedjoe Gelar Pelatihan Budidaya Jaeh Merah Di Sukaraja

PT Bintang Toedjoe Gelar Pelatihan Budidaya Jaeh Merah Di Sukaraja

PRABUMULIH,SRINE. Com--PT Bintang Toedjoe, Selasa (27/11/18) menggelar pelatihan budidaya Jahe Merah yang diikuti puluhan kelompok tani. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula kantor Lurah Sukaraja, Prabumulih Selatan.tersebut di pandu oleh Abi Samran dan dihadiri juga Lurah Sukaraja, Sukarno SH, GM Senior PT Bintang Toedjoe, Sumarwoto


Lurah Sukaraja, Sukarno SH menyampaikan menyambut baik kegiatan budidaya jahe merah salah satu alternatif masyarakat dalam menambah penghasilan. lebih dari itu dirinya juga menginginkan agar kedepan  Sukaraja  bisa dijadikan sentra.budidaya jahe merah untuk kota Prabumulih,karena budidaya jahe merah dinilai ekonomis dan saling menguntungkan.

"Apalagi Sukaraja yang berpenduduk 5816 jiwa mayoritas sebagai petani. jadi banyak -banyak lah bertanya biar sosialisasi ini bermanfaat dan peserta bisa menerapkan secara baik dan benar. Silaturahmi ini tidak hanya disini saja namun bisa kerja sama dan bermanfaat bagi masyarakat dalam peningkatan perekonomian"harapnya.

General Manager (GM) PT Bintang Toedjoe, Sumarwoto menjelaskan bahwasanya PT Bintang Toedjoe merupakan anak perusahaan PT Kalbe yang salah satu yang bergerak di obat herbal. Sebelumnya menurut Sumarwoto bahan baku jahe merah di impor dari Cina, namun semenjak tahun 2017 tidak lagi ekspor.

"Maka berusaha di produksi di Indonesia. Perusahaan bukan tidak bisa namun perusahaan komitmen membagi keuntungan perusahaan dengan nilai sesuai kerja masyarakat itu sendiri. kedepan Abi Samran akan menjadi penyambung lidah perusahaan dengan masyarakat Prabumulih, dia yang akan komunikasi dengan perusahaan mengenai kendala yang ada", ujarnya.

Lebih lanjut Sumarwoto menerangkan, selain itu ada juga daun kelor yang mengandung protein dan kalsium yang amat
 tinggi. Seiring perkembangan jaman komik juga mulai di kemas secara Herbal yang pertama kali mempunyai sertifikat halal. Pertama yang bersertifikat halal

"Rekayasa genetika pertama milik PT Bintang Toedjoe telah diresmikan.untuk itu petani harus melek teknologi, jadi kita tidak  perlu kontak fisik.melalui teknologi bisa memonitor perkembangan"tegasnya.

Diakhir,Pejabat senior di PT Bintang Toedjoe ini mewakili perusahaan akan memberikan bantuan bibit, Hormon dan sarana lainnya kepada para kelompok tani.

" Siapa yang kerja keras akan menikmati hasil. Misi kedepan menjadikan Herbal kekuatan ekonomi Indonesia. Untuk itu perusahaan nantinya akan
membeli jahe merah masyarakat sebagai kegiatan ekonomi kreatif dengan saling bergantung an",tutupnya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan secara simbolis pada kelompok tani dan menuju lapangan untuk pelatihan praktek budidaya jaeh merah sesungguhnya yang dipandu langsung jebolan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB), Pretesia Kasi Bahan Baku PT Bintang Toedjoe. (Aditya)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar