News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Ruas Jalan Pangkalanlampam-Tulung Selapan, Bakal Segera di Perbaiki

Ruas Jalan Pangkalanlampam-Tulung Selapan, Bakal Segera di Perbaiki

Kayuagung, SRINE.com-Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) OKI akan segera  melakukan perbaikan ruas jalan di Kecamatan Pangkalanlampam-Tulung Selapan.

Perbaikan diutamakan pada ruas Penanggoan Duren hingga arah Desa Lebung Itam sepanjang 4,5 kilometer

Kepala Dinas PUPR OKI, Ir. Hapis, MM mengatakan, pengerjaan ini merupakan sisa dari proyek pengerjaan jalan pada 2018 lalu dan telah dianggarkan kembali pada tahun ini melalui APBD provinsi Sumsel sebesar Rp 8 miliar dan APBD Kabupaten OKI sebesar Rp 5 miliar

“Jadi yang sedang rusak itu sisa perbaikan tahun kemarin. Tahun ini sudah kita anggarkan kembali  mencapai Rp13 miliar untuk perbaikannya. Insyaallah dalam waktu dekat segera dilakukan kita menunggu proses e-tender,”terangnya,kemarin (7/2/2019).

Melihat kondisi jalan menurut Hafidz penanganan yang akan dilakukan berupa aspal untuk Desa Penanggoan Duren serta cor untuk ruas jalan desa Lebung Hitam.

“Kalau saat ini memang dilihat kondisi jalan becek karena tanah merah, tapi masyarakat jangan khawatir jalan ini akan segera diperbaiki” ujarnya.

Ditambahkan Hafidz, pihaknya sudah memogramkan perbaikan jalan sejumlah perbaikan jalan pada tahun 2019 ini  termasuk usulan yang disetujui provinsi berupa perbaikan jalan Simpang Rambutan-Jejawi-Sp. Padang yang telah dianggarkan hingga Rp19 miliar.

“Rambutan-Jejawi itu juga akan diperbaiki oleh provinsi anggarannya sudah disiapkan” yakin Hafidz.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar