News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Lepas 25 Siswa Akamigas Belajar Gratis Ke Cepu,Ridho:Tak Perlu Terimakasih,Balas Dengan Prestasi

Lepas 25 Siswa Akamigas Belajar Gratis Ke Cepu,Ridho:Tak Perlu Terimakasih,Balas Dengan Prestasi

PRABUMULIH,SRINE--Pemerintah kota Prabumulih memberangkatkan 25 pelajar Akademi Minyak dan Gas (Akamigas) penerima bea siswa ke Cepu untuk
menimbah ilmu selama 3 tahun.

Isak tangis haru menghampiri para pelajar yang berangkat didampingi pihak keluarga dengan menggunakan jalur darat menggunakan dua bus pariwisata .


"Ini bukan jalan-jalan,kalian berangkat untuk mengapai masa depan lebih baik",kata Walikota Prabumulih,Ir H Ridho Yahya didampingi Wakil Walikota ,Andriansyah Fikri ,Asisten III HM Rasyid dan Kepala Dinas Pendidikan Prabumulih,Kusron saat melepas rombongan ke Cepu di halaman Kantor Pemkot Prabumulih,Kecamatan Camba kota Prabumulih,Sumatera Selatan.Senin (22/7/2019).


Disebutkan Ridho,Pemerintah kota Prabumulih telah  mengganggarkan  Rp 80 Juta pertahun guna mencukupi kebutuhan
para pelajar selama menuntut ilmu .seperti,pakaian,rumah dan makan serta keperluan sekolah.

Kata dia,dari 25 pelajar tersebut,Pemkot Prabumulih hanya membiayai 15 pelajar,sedangkan sisanya dari CSR perusahaan seperti,Pertamina dan Titis Sempurna.

"Jadi tugas kalian hanya belajar.dan jangan terlena,mulai semester pertama hingga satu tahun terus di evaluasi.yang tidak lulus rugi dan akan dicabut beasiswanya",tegas Ridho.

Menurut Ridho,tidak semua orang punya kesempatan untuk belajar secara gratis ,ini merupakan salah satu bentuk semangat pemerintah kota Prabumulih dalam upaya mengangkat derajat anak-anak prabumulih.

"Pakaian dikasih,bis disiapkan,diantar pula.tidak perlu Terimakasih sama pemkot,tolong jawab saja dengan prestasi dan bikin harum nama Prabumulih"tungkasnya.

Sementara itu Ari Pratama,salah satu pelajar yang beralamat di Kelurahan Wonosari,Prabumulih Utara mengapresiasi apa yang telah dilakukan Pemkot Prabumulih yang telah memberikan kesempatan pada masyarakat tidak mampu untuk belajar secara gratis di Cepu selama 3 tahun kedepan.

"Terimakasih sekali pak,ini sangat membantu  kami orang yang tidak mampu bisa ikut belajar gratis di Cepu,seperti mimpi pak",ungkap Ari terharu.(ad)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar