News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

DPRD OI Gelar Paripurna Jawaban Bupati Terhadap Pandangan Fraksi

DPRD OI Gelar Paripurna Jawaban Bupati Terhadap Pandangan Fraksi

INDRALAYA(OI) SRINE Com -Dewan Perwakilan Rakyat Daerah  (DPRD) Ogan Ilir Menggelar Rapat Paripurna Pembicaraan Tk.kesatu ( Lanjutan ) Jawaban dan Penjelasan Bupati Ogan Ilir Terhadap Pandangan Umum Fraksi-frakai DPRD Kabupaten Ogan Ilir.Senin.(13/05/19) Bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Ogan Ilir Kompleks Perkantoran Terpadu(KPT) Tanjung Senai.

Rapat yang dipimpim ketua DPRD  Ogan Ilir, H. Endang PU Ishak, didampingi Wakil ketua DPRD Ogan Ilir Wahyudi, ST dihadiri para anggota DPRD, Bupati Ogan Ilir. Ilyas Panji Alam, Unsur Muspida kepala OPD Kabupaten Ogan Ilir, Media cetak maupun Media Elektronik.

Dalam penyampaiannya Bupati OI Ilyas Panji Alam mengatakan mengenai masukan dari Fraksi Nasdem terhadap pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) yang kurang maksimal dan seringnya merujuk Pasien ke RS di Palembang karena kurangnya fasiltas alat kesehatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada.

“Pemda OI akan terus berupaya agar pelayanan kesehatan baik fasilitas maupun SDM di RSUD Tanjung Senai terus ditingkatkan dengan penambahan alat-alat kesehatan dan Bimbingan Teknis terhadap para Petugas Rumah sakit
Dan Selain peningkatan pelayanan di RSUD Pemkab OI ujar bupati Dinas Kesehatan juga akan meningkatkan sarana dan prasarana sejumlah Puskesmas antara lain penambahan ruangan untuk empat Puskesmas yakni Puskesmas Kandis, lebung Bandung, sungai Pinang dan Rambang Kuang dengan menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2019.

Sedangkan masukan dari Fraksi Golkar terhadap taman kota dan pembangunan Gubah Masjid An Nur Tanjung Senai, Bupati mengatakan belum selesainya pembangunan taman kota di Lokasi eks Terminal Timbangan 32.

“Karena proyek tersebut dilaksanakan tahun jamak 2017-2020 sedangan diubahnya warna gubah Masjid An-Nur Karena cat yang lama sudah pudar dan tak mungkin dilakukan pembersihan. Oleh karena itu dilakukan pengecatan menggunakan cat khusus tembaga pada motif gubah tersebut.” Terangnya.

Diakhir jawabannya atas tujuh pandangan fraksi tersebut , bupati  Ogan Ilir menyadari sepenuhnya bahwa jawaban dan penjelasan yang disampaikan dihadapan forum rapat paripurna dewan yang terhormat masih kurang lengkap, dan mungkin belam dapat memenuhi harapan para anggota dewan yang terhormat.(Hnd)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar