News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Festival Anak Cerdas Dan Berakhlak Diharapkan Dapat Meningkatkan Daya Saing

Festival Anak Cerdas Dan Berakhlak Diharapkan Dapat Meningkatkan Daya Saing


Muara Enim, SRINE-Masih dalam rangkaian festival Colourful Muara Enim 2019 ,  Pemerintah Kabupaten Muara Enim melalui Dinas Pendidikan ,Jumat (15/11/19) menggelar festival Anak Cerdas dan Berakhlak
Acara bertempat di lapangan Merdeka depan Pemda di ikuti oleh seluruh pelajar sekolah mulai dari TK, SD, SMP dan SMA yang akan berlangsung selama 3 hari 15 s.d 17 November 2019 dan mengusung tagline "Festival Anak Cerdas, Makin Milenial Makin Cerdas".

Tampak hadir dalam acara tersebut, Plt Buapati H.Juarsah.SH yg di Wakili oleh Asisten 1 bidang pemerintahan dan kesra HM.Teguh Jaya, Plt Kadis pendidikan dan kebudayaan Zainal Abidin.SE.Msi (sebagai penanggung jawab kegiatan), Sekretaris Dinas Pertanian Ulil Amri Kabid Mutasi BKPSDM Romza Aidi, Camat kota MuaraEnim Drs.Arsalli Manudin, beserta segenap Kepala SKPD Lingkup PemKab MuaraEnim.

Plt Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kab.Muara Enim Zainal Abidin.SE.Msi menjelaskan , bahwa pada intinya pendidikan memiliki 2 fungsi utama yaitu sebagai transfer ilmu dan pengetahuan, yg membentuk seluruh pelajar/peserta didik anak anak Indonesia sbg generasi penerus bangsa agar berwawasan global.

Permasalahan bangsa kita pada saat ini lanjut dia, adalah banyak orang yang cerdas secara intelektual namun tidak secara emosional dan spiritual. Hal ini akan menimbulkan dampak negatif yang menghambat pembangunan secara keseluruhan khususnya kabupaten Muara Enim.

"Pada festival anak cerdas dan berakhlak ini kami menaruh harapan besar terutama kepada bapak/ibu guru yg mengajar di tangan kalianlah kecerdasan intelektual, emosional, spiritual anak anak kita sebagai penerus bangsa dapat di satukan menjadi kecerdasan yg berakhlak mulia yg akan bermuara pada kemajuan bangsa Indonesia" Ungkapnya.

Lebih dari itu, maksud dan tujuan dari kegiatan ini merupakan penjabaran kecil dari visi dan misi kepemimpinan Bupati MuaraEnim Periode (2018-2023) I.r Ahmad Yani dan H.Juarsah.SH yg salah satunya berkomitmen mewujudkan kabupaten Muarauara Enim yg Agamis .

"Mari bersama kita sukseskan acara ini, yg pada intinya tujuannya tidak hanya melahirkan juara pada Perlombaan nya tetapi lebih di implementasikan pada kehidupan berbangsa dan bernegara" Ujarnya.

Sementara itu Sambutan Plt Bupati H.Juarsah.SH melalui asisten 1 HM.Teguh Jaya menambahkan Melalui kegiatan ini tidak hanya sekedar perlombaan dan transfer ilmu saja.

"Harapan besar Beliau (Bupati) melalui acara ini dapat meningkatkan SDM Generasi muda  yang cerdas, berdaya saing, dan berakhlak mulia" Ujarnya

Pada acara pembukaan, YouTuber Cilik dari kota Palembang, Aishwa Nahla turut memeriahkan suasana acara dengan mempertunjukan lantunan sholawat Badar yg berjudul Adek Baju Biru dan Man Ana (cipt Nisya Sabyan). Tentunya ratusan penonton dan peserta sangat antusias mengiringi lantunan shalawat bersama sama
Kegiatan ini di isi dengan berbagai macam perlombaan yaitu mewarnai untuk tingkat TK, Tahfiz Al-Qur'an untuk SD, SMP dan SMA sederajat, Musikalisasi Islami untuk SMP dan SMA sederajat, Dai idola untuk SMA sederajat, dan Pemberian Rangking 1 pada Guru SMP SMA yg berprestasi.

Sebanyak 5000 pelajar dan Guru ikut berpartisipasi dalam acara yang di selenggarakan selama 3 hari berturut turut, hingga pada puncaknya Minggu malam (16/11) di umumkan para pemenang lomba. Untuk memeriahkan suasana panitia mendatang Artis Tri Suaka untuk menghibur para penonton dan peserta. (Ed)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar