News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

H Juarsah Targetkan Pembangunan Mal Pelayanan Publik Rampung November 2021

H Juarsah Targetkan Pembangunan Mal Pelayanan Publik Rampung November 2021

Muara Enim, SRINE--Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, S.H., didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Panca Surya Dihata, S.H., Panca Surya D membuka rapat lanjutan pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Muara Enim ,  di Ruang Rapat Serasan Sekundang Pemkab. Muara Enim, Kamis (13/08/2020).

Dalam pembukaannya, H Juarsah mengharapkan Mal Pelayanan Publik di Kabupaten Muara Enim dirampungkan pada 21 November tahun 2021 bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Muara Enim.

" MPP yang berlokasi di eks-Kantor Dispora ini akan diisi dengan 21 tenants yang terdiri dari dinas/instansi penyelenggara pelayanan publik," ujar nya.

"  Kehadiran MPP ini dapat mempermudah dan mendekatkan masyatakat dalam mendapatkan pelayanan publik," lanjut Juarsah.

Kepala Dinas Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), H. Shofyan Aripanca S.Kom MSi menyampaikan bahwa dalam perencanaannya MPP ini pada tahap awal akan diuji coba terlebih dahulu (soft launching), sehingga akan dapat diketahui kekurangan ataupun kelemahannya agar kedepan lebih tertata dengan baik.

Sementara itu Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM menambahkan bahwa pembangunan MPP melalui anggaran APBD 2021 ini mencakup gedung, interior, serta instalasi jaringan telekomunikasi dan gedung. Diagendakan untuk rapat berikutnya, lebih mengerucut pada pembahasan progres teknis pembangunan MPP. (ZA)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar