News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Lantik 254 Pejabat , H Arlan Minta Bekerja Maksimal dan Selaras Visi Misi Pemkot Prabumulih

Lantik 254 Pejabat , H Arlan Minta Bekerja Maksimal dan Selaras Visi Misi Pemkot Prabumulih


SRIWIJAYA NEWS | Wali Kota Prabumulih, H. Arlan,  resmi melantik sebanyak 254 pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Prabumulih, Minggu (23/1/2026). Pelantikan digelar di Gedung Kesenian Rumah Dinas Wali Kota Prabumulih.


Sebanyak 254 pejabat yang dilantik terdiri dari pejabat eselon II, III, dan IV, serta pejabat fungsional di berbagai perangkat daerah. Pelantikan ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi dan penguatan kinerja birokrasi di lingkungan Pemkot Prabumulih.


Total 254 orang yang dilantik, terdiri atas 128 pejabat eselon II, III, dan IV, sebanyak 39 kepala sekolah jenjang TK, SD, dan SMP, serta 87 pejabat fungsional.

Adapun pejabat Eselon II yang dilantik diantaranya : 


Kepala BKPSDM Kota Prabumulih, Efran Santiaji, mengatakan seluruh pejabat yang dilantik hari ini berjumlah total 254 orang dan telah melalui proses sesuai ketentuan yang berlaku.


“Pelantikan hari ini meliputi pejabat eselon II, III, IV, serta pejabat fungsional. Total keseluruhan ada 254 orang dan hari ini resmi dilantik oleh Wali Kota Prabumulih H. Arlan,” ujar Efran.yang juga dilantik sebagai Kepala BKPSDM setelah sebelumnya sebagai  Tugas (Plt) Kepala BKPSDM Kota Prabumulih.



Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar