News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Riza Diswan Harap Hadirnya Wendi Menjadi Ladang Ibadah Orang Tuanya

Riza Diswan Harap Hadirnya Wendi Menjadi Ladang Ibadah Orang Tuanya


PRABUMULIH, - Kunjungan kader PPP Prabumulih kekediaman seorang buruh harian bernama Firmansyah bagaikan cahaya ditengah kegelapan malam.

Pasalnya, selama 18 tahun anaknya  Wendi Saputra ini , hidup dalam suasana yang menyedihkan, tiba-tiba baru  kali ini ada yang  berkunjung dirumahnya Dikeluarkan Patih Galung, Prabumulih Barat,  hanya sekedar memberikan bantuan.

Putra ketiga pasangan Firmansyah (44)  dan Maryati, Wendi Saputra 18 tahun  ini dari kecil tidak mendapatkan asupan gizi yang seimbang lalu menderita step hingga menyebabkan pertumbuhan tubuhnya tidak sesuai dengan usianya. Mungkin bisa juga di katakan Stunting berkelanjutan.

 
Walaupun sudah remaja tetapi Wendi terlihat seperti anak usia 8 tahun dengan kaki yang sering bengkak dan tangan yang sudah tidak terlalu berfungsi, bahkan selalu bergetar ketika memegang atau dipakai untuk makan. Dengan berat tubuh yang tidak mencapai 30 kg serta tinggi badan tidak sampai 100cm, di tambah tidak bisa berbicara serta mata yang juga tidak notmal membuat Wendi seolah hidup dalam dunia yang terasing di lingkungan nya.

 

Kehadiran Ahmad Riza Diswan memberikan warna tersendiri sehingga senyum bahagia terlihat di wajah polos remaja ini seakan menemukan kembali asanya.

 

” Terimakasih pak, sudah datang. Baru bapak yang datang ke sini untuk menjenguk Wendi selain Bu Nunung yang kemarin datang untuk membenahi kartu KIS dan kk kami. Selama ini tidak ada. Sekedar berkunjung pun tidak ada apalagi memberikan bantuan,” ujar Maryati saat menerima kunjungan caleg dari partai PPP yang rencananya akan berjuang di Dapil 3 ini.

 

Dikatakan Maryati jika kondisi Wendi selalu mengkhawatirkan, bahkan dalam setiap bulannya stepnya bisa kambuh satu atau dua kali. Termasuk juga penerimaan asupan makan dan minumnya pun sering kali bermasalah.

 

” Kalau step setiap bulan pasti kambuh, kadang satu atau dua kali. Kemarin juga tubuhnya sempet bengkak dan muntah jika makan dan minum. Tapi sekarang Alhamdulillah sudah mulai normal lagi,” terang Maryati.

Sementara itu Diswan yang mendengar kabar mengenai Wendi langsung menyambangi di kediamannya untuk bisa memberikan dukungan moril kepada fiemansyah sekeluarga, khususnya Wendi yang tidak pernah merasakan bersosialisasi layaknya manusia normal di lingkungannya.
 

Pengusaha daging sapi potong ini datang bersama Vicko dari LBH partai PPP dan saudaranya yang juga kader partai berlambang Ka’bah gina memberikan bantuan berupa sembako dan juga uang tali asih.

 

” Ini bentuk kepedulian kami, Jangan di lihat dari jumlahnya, . Semoga kehadiran Wendi ini menjadi ladang amal bagi ibu sekeluarga dan bagi kami sebagai sesama manusia, ” ujar pria yang akrab di sapa Wan Daging ini.

 

Putra Alm H Samiri ini menyebut pasangan Firman dan Maryati merupakan orang tua yang tangguh bagi Wendi yang telah merawatnya selama 18 tahun dengan penuh kesabaran.

" Sungguh ibu orang tua yang luar biasa, yang telah merawat anaknya dengan penuh kasih sayang dan penuh kesabaran. semoga ini menjadi sumber rezki dan amal ibadah bagi ibu dan bapak,namun jangan lupa sholat dan berdoa " pesannya.

Diswan berharap ke depan Wendi akan bisa menjadi salah satu penerima manfaat dari sejumlah bantuan pemerintah yang biasanya di dapatkan oleh anak berkebutuhan khusus seperti Wendi.

 

” Semoga saja pihak terkait secepatnya bisa merespon dan menindaklanjuti , mengingat kondisi Wendi yang memang berhak untuk mendapatkan bantuan,” tutupnya.



Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar