News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Plt. Bupati Muara Enim Salurkan Bantuan Sembako ke Petugas Kebersihan Di Bulan Ramadhan 1444 H .

Plt. Bupati Muara Enim Salurkan Bantuan Sembako ke Petugas Kebersihan Di Bulan Ramadhan 1444 H .


Muara Enim, -Momen Dipenghujung bulan suci Ramadan 1444 Hijriah dimanfaatkan Plt. Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah, S.H., LL.M., LL.M., Ph.D., menyerahkan sejumlah bantuan sembako kepada para Petugas Kebersihan, Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI), Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), Persatuan Tuna Netra dan Sarjana Bina Desa Kabupaten Muara Enim, pada Selasa (18/04) di Ruang Rapat Pangripta Nusantara Kantor Bappeda Muara Enim. 

Selain untuk menjalin tali silaturahmi, Plt. Bupati menegaskan kegiatan ini bertujuan untuk mempererat persatuan dan kesatuan antar sesama.

Dalam kesempatan yang baik itu, Plt. Bupati didampingi, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan & SDM, Amrullah Jamaluddin, S.E., dan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum & Politik, H. Alfarizal, S.H., M.H., mengajak dipenghujung bulan yang suci ini mari berlomba untuk memperbanyak pahala dengan berpuasa dan beribadah serta tetap Istiqomah dalam menjalankannya dikehidupan sehari-hari. 

" Terimakasih atas dukungan dan masukan dari masing-masing organisasi baik PWRI, LVRI, serta kerja keras dari Petugas Kebersihan, Persatuan Tuna Netra dan Sarjana Bina Desa yang dengan tulus memberikan kontribusinya bagi kemajuan pembangunan di Bumi Serasan Sekundang," ucapnya.

Lebih lanjut Plt. Bupati didampingi Kepala Bagian Kesejahteraan & Kesra Setda. Kab. Muara Enim, H, Zulfikar, S.Ag., M.M., berharap jalinan silaturahmi dan hubungan baik ini dapat terus terjalin erat demi tercapainya tujuan pembangunan yang adil dan merata. Dalam momentum bulan yang suci ini .

Plt Bupati juga tak lupa menyampaikan permohonan maaf jika terdapat salah dan khilaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim selama bertugas, baik secara pribadi, keluarga dan seluruh jajaran Pemkab. Muara Enim. 

" Semoga dihari leberan nantinya kita semua dapat kembali dipertemukan dalam keadaan yang fitrah dengan menjadi pribadi yang lebih bertaqwa dan istiqomah dalam beribadah," harapnya. ( Dp)

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar