News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tuntut Pemilu Jurdil, Ratusan Massa Datangi Bawaslu OKI

Tuntut Pemilu Jurdil, Ratusan Massa Datangi Bawaslu OKI

Kayuagung, SRINE.com-Ratusan masyarakat Kabupaten OKI yang tergabung dalam “Masyarakat OKI Peduli Pembangunan menggelar aksi damai dengan menyambangi kantor Bawaslu setempat yang berada di Jalan Letnan Darna Jambi Kelurahan Sukadana, Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Rabu (15/5) sekitar pukul 09.30 WIB.

Dalam orasinya yang dimonitori oleh Ali Aman SH selaku Koordinator Aksi bersama 5 Kordinator Lapangan yakni Muhammad Lutfi, Wira Widia Astuti, S.Si, Andi Burlian, Iis Jepelio dan Hasan menuntut agar Bawaslu OKI bertindak tegas terkait beberapa laporan kecurangan Pemilu 2019 khususnya pada Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Kabupaten OKI yang salah satunya ialah dugaan penggelembungan suara yang terjadi di Desa Sukaraja, Kecamatan Pedamaran pada Pemilu 17 April 2019 lalu.

Dan pihaknya juga menegaskan agar Bawaslu OKI segera menindaklanjuti adanya dugaan kecurangan yang dilakukan oknum Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS), PPS, Panwascam maupun pihak PPK Kecamatan di Dapil Kabupaten OKI, serta juga Oknum Kepala Desa yang diduga telah melakukan pemindahan suara dari suara Caleg tertentu sehingga merugikan hasil suara Caleg yang lain.

Tak lama berorasi yang disambut oleh yel – yel para demonstran, akhirnya 6 orang perwakilan Aksi dipersilahkan masuk oleh pihak Bawaslu OKI untuk rapat membahas bersama terkait tuntutan tersebut.

Ketua Bawaslu OKI, Ikhsan Hamidi didampingi Fahruddin beserta pihak Gakkumdu saat pembahasan mengatakan, saat ini Bawaslu OKI mendapat 5 laporan masyarakat tentang pelanggaran pada Pemilu 2019, dan ini harus ditangani segera dalam 14 hari kerja dan tentunya kami tidak ada alasan untuk menunda – nunda tindak lanjut laporan tersebut.

“Artinya dalam hal ini kami pihak Bawaslu tengah menindaklanjuti beberapa laporan tersebut secara bergulir hingga semua permasalahan terkait Pemilu 2019 benar – benar terselesaikan dan insya Allah kita akan berlaku jujur dan adil,” tuturnya.

Terlihat rapat pembahasan permasalahan kecurangan Pemilu 2019 antara Pihak Bawaslu, Gakkumdu bersama Pihak Demonstran berakhir dengan penandatanganan Kesepakatan bersama.

Sementara saat dibincangi usai Aksi damai, Aliaman SH mengatakan, bahwa pihaknya akan terus memantau hasil dari tindaklanjut serta kesepakatan tersebut dan mengancam akan menggelar aksi lebih besar lagi apabila tuntutan ini tidak di gubris atau berjalan ditempat oleh pihak Bawaslu OKI.

Tags

Minat Bergabung

Kirimkan CV anda ke redaksi Posmetro dibawah ini atau ke klikosmetro@gmail.com.

Posting Komentar